Marion Caunter seorang model seksi eks VJ Channel [V] dan sekarang menjadi host E! News Asia dinobatkan sebagai pembawa acara baru The Biggest Loser Asia 2 (TBLA2)!
The Biggest Loser Asia yang pertama dimenangkan oleh kontestan asal Indonesia, David Gurnani, yang berhasil menghilangkan bobot tubuhnya sebanyak 83kg, dari 157kg menjadi hanya 74kg dalam kurun waktu kurang dari 5 bulan!
The Biggest Loser Asia 2 sendiri akan tayang mulai 21 September 2010 dan tayang tiap Selasa pkl 20:00 WIB di DIVA Universal, saluran khusus wanita yang menggantikan Hallmark Channel.
---
Press Release
Marion Caunter Dikontrak Jadi Pembawa Acara Baru The Biggest Loser Asia 2
Singapura, 25 Agustus 2010 – Marion Caunter, model dan pembawa acara asal Malaysia, menancapkan karirnya secara regional. Setelah sukses sebagai VJ Channel [V] International dan beberapa bulan ini menyabet job sebagai pembawa acara E! News Asia, ia baru saja dikontrak DIVA Universal – saluran TV baru khusus wanita yang menggantikan Hallmark Channel - untuk jadi pembawa acara The Biggest Loser Asia musim kedua yang akan tayang di seluruh Asia tiap Selasa pukul 20:00 WIB mulai 21 September 2010.
![]()
Pengumuman penunjukkan Marion sebagai pembawa acara The Biggest Loser Asia dilakukan pihak Universal Networks International tak lama setelah pengumuman peluncuran saluran TV DIVA Universal. Menurut Karen Johnston, Programming and Acquisitions Director, Asia Pacific, Universal Networks International, kepribadian Marion yang ceria dan penuh empati menjadi kunci dari terpilihnya Marion, dua hal penting yang harus dimiliki pembawa acara The Biggest Loser Asia 2, dalam berinteraksi dengan para kontestan dan memandu penonton dalam menyaksikan program ini terutama pada momen-momen pentingnya. Selain itu karakter dan image Marion sesuai dengan DIVA Universal.
"Energi positif yang dipancarkan Marion dan kepribadiannya yang sangat menyenangkan dan membumi membuatnya pas untuk The Biggest Loser Asia. Seperti halnya DIVA Universal, yang menyajikan tayangan hiburan segar dan penuh gaya namun nyaman untuk diikuti para penonton, rasa antusiasme Marion terhadap kehidupan akan menginspirasi para kontestan dan juga penonton The Biggest Loser Asia 2 untuk mencapai perubahan hidup secara total," kata Karen.
Cewek berusia 30 tahun ini mengawali karirnya sebagai presenter televisi di acara 8TV Quickie dan program kompetisi menyanyi yang terkenal One in a Million, keduanya di Malaysia, sebelum merambah TV Asia dengan menjadi VJ di Channel [V] International dan E! News Asia. Ia sangat bersemangat untuk menjalankan peran barunya di program The Biggest Loser Asia 2.
"Perjuangan dan apa yang dijalani para kontestan The Biggest Loser Asia sangat luar biasa Mereka membuat saya merasa tak ada lagi hal yang tidak mungkin di dunia ini dan saya sangat merasa tersanjung bisa terlibat dalam program yang luar biasa, inspiratif dan mengubah hidup ini. Saya merasa senang berada bersama tim yang membantu para kontestan menuju hidup yang lebih baik," kata Marion.
Seperti apa kiprah Marion? Saksikan saja di program The Biggest Loser Asia 2 yang bakal tayang tiap Selasa jam 8 malam mulai 21 September 2010.
###
Untuk informasi lebih lanjut dan mendapatkan akses wawancara dengan Marion dan materi eksklusif lainnya, hubungi PuBLITZ-id : Yulia Maroe (0816937233); Rifka Amelia (0811985939) dan Dian Safitri (0811852004)
Tentang DIVA Universal
DIVA Universal adalah saluran hiburan yang penuh gaya dengan sentuhan pribadi bagi mereka yang merengkuh dan merayakan kehidupan. Saluran ini menggantikan keberadaan Hallmark Channel secara resmi mulai 19 September 2010 pukul 17:00 WIB. Kombinasi tayangan drama yang penuh kehangatan dan reality show yang memikat di DIVA Universal akan memberikan pengalaman menonton yang luar biasa, dengan diperkuat dengan sajian yang ber-rating tinggi, ditayangkan eksklusif di Asia, serta program produksi orisinil. DIVA Universal menghadirkan program-program baru yang eksklusif seperti Rookie Blue, Fashion Show, The Real Housewives of New Jersey dan Top Chef; sejumlah program favorit di Hallmark Channel yang bernuansa modern tetap akan disajikan, seperti The Biggest Loser Asia dan The Oprah Winfrey Show.
The Biggest Loser Asia 2 diproduksi oleh rumah produksi, Imagine Group, yang juga memproduksi reality show The Contender Asia pada tahun 2008.
Fitness First adalah sponsor utama The Biggest Loser Asia dan penyedia tenaga ahli kebugaran serta metolodogi penurunan berat badan bagi para kontestan di acara ini.


No comments:
Post a Comment